Penerang Jalanku-PLN
Oktober 04, 2012
Edit
PLN Penerang JalanKu
Ada satu pertanyaan, yang mungkin membutuhkan sebuah jawaban yang sedikit serius !!!
Kenapa kita Tergantung Pada PLN?
Kalau saya boleh asal menjawab, jawabannya adalah:
"PLN merupakan satu-satunya perusahaan listrik yang ada di Indonesia, yang melayani hampir seluruh pelosok negeri ini. dari kota sampai ke desa dari sabang sampai merauke."Menerangi semua jalan yang tadinya gelap, menjadi bercahaya dengan sinar lampu indah. Saya teringat waktu kecil saya, di sebuah desa yang berada di Malang tepatnya desa Ngawonggo Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang. waktu itu saya masih usia SD saya kalau berangkat mengaji harus membawa obor sebagai penerang jalan menuju langgar (mushola). Bukan hanya itu saja karena di desa sangat jarang ada hiburan kita waktu SMP juga sering nonton pertunjukan Layar Tancap di desa lain, dengan berbekal lampu senter. Setelah lulus SMP saya tinggal di Surabaya dan sekarang tinggal di gresik.
Setelah Beberapa waktu tidak Pulang Kampung, ketika pulang kampung (mudik) saya terkaget-kaget melihat desakku dulu kalau malam gelap gulita. Sekarang desa kecilku, berubah jadi Terang penuh cahaya gemerlap dengan banyak lampu di setiap jalan yang kulalui pada waktu malam. Sekarang Anak-anak kecil di desaku jika untuk berangkat mengaji tidak lagi membawa obor, sekarang tinggal membawa Al-Quran saja (sebagai penerang hidup baik dunia ataupun di akherat kelak).
Pemerintah punya program listrik masuk desa, karena PLN adalah Perusahaan Listrik Negara otomatis sebagai pelaksana program tersebut.
Cerita di atas mungkin hanya sebagian kecil dari betapa besar manfaatnya bagi kita listrik dari PLN. Terlepas dari banyak kekerunganya mulai dari suap menyuap, korupsi , mutu pelayanan yang kurang baik, dan harga listrik yang semakin hari semakin mahal.
dengan tulisan ini saya mengucapkan Terima Kasih pada PLN yang telah menerangi jalanku.
NB.
PLN harus Selalu Berbenah dalam segala hal, terutama bagi para Koruptor Di PLN harus segera di enyahkan!!! dan yang paling penting adalah harga listrik jangan terlalu tinggi, kasian rakyat kecil.
(by.cakipin)pembaca yang budiman mohon komen artikel ini saya tulis untuk lomba blog pln